Evaluasi Smart Governance di Kabupaten Bandung
Keywords:
smart governance, evaluasi, kabupaten bandungAbstract
Artikel ini mengulas evaluasi yang dilakukan untuk mengetahui Level kondisi smart governance Kabupaten Bandung saat ini. Penelitian dilakukan dengan metode campuran dengan pendekatan kualitatif, dan kuantitatif berdasarkan konsep smart governance dan menurut pendapat beberapa ahli yang disesuaikan dengan kondisi pemerintahan kabupaten Bandung, mencakup 3 variabel utama dari dimensi smart governance yaitu: partisipasi masyarakat, infrastruktur layanan, serta transparansi pemerintah. Alat ukur yang digunakan adalah dengan mengekstrak indikator-indikator yang sering digunakan oleh penggiat smart city, serta peraturan pemerintah yang berlaku, yang dijadikan suatu kriteria berupa variabel, indikator, dan parameter penilaian. Adapun hasilnya menunjukkan skor 80. Hal ini menunjukkan bahwa Smart Governance Pemerintah Kabupaten Bandung masuk dalam katagori Integrated.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Infosecure

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.