PENGARUH BUKTI FISIK DAN DAYA TANGGAP PELAYANAN KESEHATAN DI IGD TERHADAP CITRA SANTOSA HOSPITAL BANDUNG CENTRAL

Authors

  • Liani Christi Universitas Langlangbuana Author

Keywords:

Bukti Fisik, Daya Tanggap, Citra Rumah Sakit

Abstract

Tujuan penelitian ingin mengetahui pengaruh bukti fisik dan daya tanggap pelayanan kesehatan di IGD terhadap citra Santosa Hospital Bandung Central. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif dan verifikatif. Pengumpulan  data yang digunakan adalah kuesioner disertai dengan teknik observasi dan kepustakaan, Pengambilan sampel menggunakan consecutive sampling. Pengumpulan data di lapangan dilaksanakan pada tahun 2022. Teknik analisis data menggunakan analisis jalur (path analysis). Hasil penelitian menunjukan bahwa bukti fisik, daya tanggap dan citra perusahaan   dinilai oleh sebagian besar pasien baik. Terdapat  pengaruh bukti  fisik dan daya tanggap terhadap citra rumah sakit baik secara parsial dan simultan. Secara  parsial daya tanggap lebih dominan mempengaruhi citra rumah sakit Santosa Hospital Bandung Central daripada bukti fisik. Diharapkan kedepannya Kepala Ruangan selaku Pimpinan di IGD SHBC untuk memberikan atau mengadakan pelatihan tentang cara berkomunikasi dengan baik dalam memberikan pelayanan prima

Downloads

Published

2024-01-31

Similar Articles

11-17 of 17

You may also start an advanced similarity search for this article.